Alifuru Supamaraina: KESALAHAN TIDAK SELAMANYA SALAH

Saturday, March 17, 2018

KESALAHAN TIDAK SELAMANYA SALAH




Suatu kesalahan, ketika terulang, harusnya tidak. Tetapi karena berulang-ulang, menghasilkan kesadaran untuk mempelajari dimana letak kesalahan dimaksud.

Tentu menyesakkan dan membuat kesal rasa, karena kesalahan ada pada hal yang sama dan terulang.

Butuh kesabaran dalam ketenangan jiwa dan pikiran, terbukti dengan begitu, akan ditemukan di mana letak kesalahannya.

Ada penyesalan atas hal yang hilang oleh kesalahan sebelumnya, setidaknya telah dapat diketahui dan tidak akan kembali untuk terjadinya kesalahan yang sama.

Kesalahan itu memang salah, tetapi mengakibatkan kebaikan karena tidak akan lagi terjadi di kemudian kesempatan bila kembali melakukan hal yang sama.

Salah itu manusiawi. 
Tidak mengulang kesalahan itu kebaikan dari memahami proses yang telah salah.


Esai - #MOZAIKCoffee

No comments:

Post a Comment